Identifikasi Jenis Gastropoda Dan Bivalvia Yang Hidup Pada Hutan Mangrove Takkalala Desa Sanjai Kecamatan Sinjai Timur Kabupaten Sinjai
Main Article Content
Abstract
Identifikasi Jenis Gastropoda dan Bivalvia Yang Hidup Pada Hutan Mangrove Takkalala Desa Sanjai Kecamatan Sinjai Timur Kabupaten Sinjai. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengidentifikasi jenis Gastropoda dan Bivalvia yang hidup pada hutan mangrove Takkalala Desa Sanjai Kecamatan Sinjai Timur Kabupaten Sinjai. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei sampai dengan bulan Juni 2022, bertempat di Hutan Mangrove Takkalala, Desa Sanjai, Kecamatan Sinjai Timur, Kabupaten Sinjai. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Purposive sampling dengan 3 stasiun dimana masing-masing stasiun dibuat 3 plot berukuran 1x1 m. Gastropoda dan Bivalvia yang ditemukan pada tiap stasiun kemudian diidentifikasi menggunakan buku identifikasi dan jurnal lainnya yang memiliki kaitan dengan hal identifikasi. Hasil penelitian menunjukkan jenis Mollusca yang terdapat di hutan mangrove Takkalala Desa Sanjai Kecamatan Sinjai Timur Kabupaten Sinjai yang terdiri dari kelas Gastropoda dan Bivalvia ditemukan sebanyak 3 ordo untuk kelas Gastropoda yaitu Mesogastropoda, Caenogastropoda Neogastropoda dan 5 spesies gastropoda yaitu Telescopium telescopium, Cerithidea cingulata, Terebralia sulcata, Nassarius olivaceus dan Faunus ater. Sedangkan untuk kelas Bivalvia ditemukan sebanyak 3 ordo yaitu Arcoida, Veneroida, Venerida dan 3 spesies Bivalvia yaitu Anadara granosa, Meretrix meretrix, dan Gafrarium pectinatum.